Ingin Jadi Blogger
Dua bulan terakhir, aku dilanda galau. Ingin mencoba bisnis baru yaitu jadi bakulan makanan. Sebelumnya aku sempat mencoba beberapa bidang, tapi tidak fokus. Mulai dari jualan skin care, reseller baju, sampai MLM. Karena memang tidak fokus, hasilnya ya, begitulah, xixixi. Ada orang dengan tipe jualan palugada, sukses di semua bidang. Sementara aku, mencoba palugada, tapi gagal. Arti gagal disini tidak selalu berakhir dengan kerugian. Menjalani usaha dengan setengah hati, juga membuatku merasa gagal. Lho, kok bisa menjalani usaha setengah hati? Iya. Karena passionku bukan di situ. Lalu apa passionku? Passion adalah sesuatu yang kita merasa senang melakukannya, baik senang maupun susah. Segera kuingat, ada satu hal yang rutin kulakukan dari dulu sampai sekarang. Menjadi semacam kebutuhan. Yaitu menulis. Apa? Menulis? Iya. Minimal dua hari sekali aku menulis, entah di Facebook, atau di HP. Kadang ikut grup penulis cerita anak, walau masih amatiran. Aku suka artikel non fiksi.